Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tanda-Tanda Orang Mempunyai Sifat Bijak BerOtak Cerdas


lelawati pasma keru
Fakta yang perlu kamu ketahui bahwa di dunia ini banyak sekali orang yang cerdas dan bijak, namun jarang orang yang mengetahui dan bahkan mereka sendiri terkadang tidak menyadarinya secara pasti. Mereka menjalani hidup mereka dengan bebas dan tanpa sadar sudah menarik perhatian untuk diri mereka sendiri.
Lantas tanda-tanda orang bijak seperti apa yang jarang diketahui oleh kebanyakanyan orang? Berikut informasi tentang  Tanda- tanda orang bijak yang jarang diketahui;

1. Mereka Pendiam /Berpikir Sebelum Berbicara
Kebanyakan orang dan mungkin kamu sendiri akan menemukan banyak kesalah pahaman tentang orang yang pendiam. Mereka lebih sering di juluki sebagai orang yang tidak mudah bergaul, introvert dan sebagainya. Faktanya, hal itu tidaklah selalu benar dan tidak semua orang yang pendiam selalu cerdas. Orang yang cerdas akan menahan diri untuk berbicara karena mereka sedang membaca situasi dan berbicara pada saat yang benar-benar tepat. Mereka memerlukan waktu untuk berpikir tentang apa yang akan di ucapkan dan mempersiapkan respon yang memadai. Dan ketika mereka berbicara mereka lebih diperhatikan dan ditandai dengan suasana hening.Bisa dikatakan sebagian besar orang tua kita (waktu kita masih kecil) mengatakan bahwa kita harus berfikir dahulu sebelum berbicara. Ini adalah sesuatu yang mungkin kamu tahu harus berbuat apa, walaupun mungkin itu sulit. Salah satu prinsip komunikasi adalah "Setelah kamu mengatakan sesuatu, kamu tidak bisa mengambilnya kembali". Karena jika kita berbicara A dan ternyata kenyataan-nya adalah B atau C, bagaimana orang lain akan percaya dengan pembicaraanmu di kemudian hari. Oleh sebab itu, sebelum kamu berbicara sesuatu, sebaiknya dipikirkan terlebih dahulu, jangan asal bicara tanpa ada kebenaran sedikit-pun.Ketika kamu berbicara tentang sesuatu hal dan itu berhubungan dengan suatu tindakan. Kamu juga harus benar-benar membuktikan pembicaraanmu (niat ingin melakukan sesuatu atau bisa melakukan sesuatu, misalnya). Kamu janganlah menjadi orang yang pandai bicara, namun pada kenyataannya kamu tidak bisa melakukan sesuatu seperti apa yang kamu bicarakan. Bukankah hal itu adalah "tong kosong nyaring bunyinya".

2. Mereka Selalu Bertanya Dengan Pertanyaan Yang Tepat
Ketika berbicara dengan orang yang cerdas, mungkin akan terlihat canggung. Hal itu terjadi karena mereka tidak mencoba untuk membajak percakapan atau berbasa-basi. Mereka akan benar-benar duduk dengan tenang untuk mendengarkan apa yang Anda katakan karena mereka mereka benar-benar membutuhkan informasi. Dan pada saatnya, mereka akan menanyakan pertanyaan yang cukup tepat karena mereka benar-benar membutuhkannya. Dan kalaupun pembicaraan Anda tidak sependapat mereka akan memberikan saran hingga akhirnya mendapatkan kesimpulan yang benar-benar baik.

3. Mereka Tidak Pernah Berfikir Bahwa Mereka Cerdas
Orang-orang yang tidak mampu berkembang dengan baik adalah orang yang selalu merasa kemampuan mereka sudah sangat baik. Sedangkan orang-orang yang cerdas selalu merasa bahwa mereka tidaklah cerdas. Dengan begitu mereka akan selalu belajar dan belajar untuk mendapatkan cara yang lebih efektif dengan hasil yang lebih maksimal, disitulah tanda bahwa mereka adalah orang-orang yang cukup cerdas.
Jika kita mampu berfikir lebih simpel, kamu tidak perlu menjadi Soe Hok Gie untuk berpikir bijaksana. Kita semua bisa menjadi bijaksana kapanpun dan dimanapun jika kita mau dan berani. Menjadi pribadi-pribadi yang bijaksana memang dapat menyelamatkan diri kita dari banyak sakit hati dan pemikiran-pemikiran negatif dalam kehidupan kita.

4. Mereka Haus Informasi
Orang-orang yang cerdas selalui ingin update berbagai bidang informasi dan selalu berusaha untuk memperbaiki diri mereka sedikit demi sedikit. Orang yang cerdas akan selalu udpate berita lokal maupun mancanegara, serta mencoba untuk mempelajari semua yang mereka dapat dan mengaitkan dengan kehidupan mereka. Mengumpulkan informasi, mempelajari hal-hal baru dan mengembangkan keterampilan yang berguna untuk masa depan merupakan langkah nyata bahwa mereka adalah orang cerdas. Mereka juga akan memiliki cara untuk menjaga diri mereka sendiri.

3. Mereka Mampu Menghadapi Masalah /Meletakkan Permasalahan Pada Pemikiran Yang Jernih.
Setiap orang pasti mempunyai masalahnya sendiri-sendiri. Namun yang lebih penting adalah sikap dan cara mereka untuk menghadapi setiap permasalah dalam hidup mereka. Orang yang sangat cerdas akan tahu bagaimana memprioritaskan dan menangani permasalahan yang muncul, sebelum permasalahan tersebut menjadi lebih besar hingga sulit untuk dikendalikan. Jika kamu adalah tipe orang yang mampu menghadapi masalah dan menyambut tantangan, selalu senang ketika diluar zona nyaman-mu, kemungkinan besar kamu adalah orang yang cukup cerdas.
Ketika seseorang marah, emosinya pasti tidak akan stabil. Hal itu adalah sesuatu yang wajar karena sewaktu-waktu kita bisa terlibat konflik dengan orang lain. Namun kamu harus ingat dengan pernyataan nomor 1 di atas, kamu harus berfikir sebelum berbicara. Jika kamu terlalu terjebak dalam kemarahan, kamu tidak akan bisa berfikir jernih. Jadi ketika kamu mendapatkan masalah, belajarlah untuk menghadapi hal tersebut. Cobalah meluangkan waktu untuk menenangkan diri dan meletakkan segala sesuatu dalam bentuk perspektif, hingga kemudian meninjau dengan cara berfikir yang jenih atau logis.

4. Mereka Bergaul Dengan Orang-orang Pintar & Kreatif
Pergaulan memang memiliki dampak yang cukup besar bagi setiap orang. Bagi mereka yang sering bergaul dengan orang cerdas, automatis presentase kecerdasan mereka akan terus meningkan. Dan ketika kamu lebih cenderung untuk bergaul dengan orang-orang yang pintar dan kreatif, bukan tidak mungkin kamu akan mendapat banyak inspirasi untuk masa depanmu yang lebih baik.

5. Mereka Berusaha Agar Sempurna /Tidak Dibutakan Dengan Tampilan
Mungkin tidak ada yang nampak ketika orang cerdas sedang melakukan berbagai kegiatan mereka. Namun jika diperhatikan dengan teliti, orang cerdas akan terus berusaha dalam segala hal untuk mendapatkan hasil yang sempurna, sehingga setiap kali dilihat, mereka akan lebih sering melakukan perbaikan-perbaikan kecil. Orang yang cerdas akan menghabiskan waktu berjam-jam untuk berlatih dan melakukan pekerjaan penting mereka. Sebaliknya, mereka juga tidak dimatikan oleh siapa saja yang tidak cantik atau menawan pada kesan pertama. Dengan kata lain, mereka mengambil waktu untuk mengenal orang lain lebih dalam dan memahami mereka berdasarkan kepribadian mereka, bukan melalui sesuatu yang terlihat cantik, ganteng atau menawan.

6. Mereka Cenderung Kritis dan Tidak Egois
Sikap kritis memang ditujukan untuk dua hal (kritis untuk diri sendiri dan orang lain). Faktanya banyak sekali orang-orang yang cukup kritis namun mereka sering berbohong pada diri mereka sendiri karena tidak bisa kritis pada kesalahan sendiri. Bersikap kritis untuk menemukan kesalahan memang cukup mudah, namun orang yang cerdas adalah orang yang mampu kritis pada kesalahan diri mereka sendiri dan selalu berusaha untuk mengoreksi kesalahan.
Makhluk hidup tentunya tidak bisa lepas dengan bersosialisasi dan ketika berhubungan dengan orang banyak, kita harus bisa menyeimbangkan antara kepentingan pribadi dan kepentingan orang lain. Kamu juga harus benar-benar perduli tentang kebutuhanmu sendiri. Namun kamu juga harus bisa mengerti kebutuhan orang lain. Karena jika kedua masalah tersebut tidak bisa balance, mungkin kamu akan banyak mengalami kesulitan dalam hidupmu. Dan perlu di ingat, untuk dapat menyeimbangkan hal itu kamu harus belajar dengan penerapan yang penuh dengan kerja keras.

7. Mereka Dapat Mengatur Kesibukan Sadari, Bahwa Tak Pernah Ada Waktu Yang Tepat
Berbicara dengan kesibukan merupakan indikator bahwa kita sedang berurusan dengan orang yang cerdas karena mereka selalu memiliki beberapa proyek yang mereka kerjakan. Namun orang yang super cerdas adalah orang yang mampu mengatur kesibukan dengan baik dan efisien. Sementara orang yang ingin tetap sibuk, adalah orang yang tidak cukup pintar karena mereka tidak mampu membagi waktu mereka untuk orang lain bahkan untuk diri mereka sendiri. Tidak semua orang sibuk selalu produktif, tetapi dapat menjadi indikator yang baik ketika mereka mampu mengatur kesibukan mereka dengan efisien.
Jika kamu ingin menjadi orang bijak, kamu harus berfikir rasional untuk mengatakan bahwa itu bukanlah waktu yang tepat. Berpola fikirlah bahwa tak ada waktu yang tepat di dunia ini, yang terbijak adalah "saat ini adalah waktu yang terbaik untuk melakukan sesuatu yang berguna untuk masa depanmu".

8. Mereka Seperti Burung Hantu
Sebagian peneliti menunjukkan bahwa mereka yang lebih memilih untuk beraktivitas hingga larut malam dan melakukan pekerjaan terbaik mereka di malam hari, rata-rata nilai IQ mereka lebih tinggi jika dibandingkan dengan orang-orang yang melakukan pekerjaan terbaik mereka di pagi hari. Begadang hingga larut malam memang bukan salah satu acuan untuk mencerdaskan otak, namun orang yang pintar hanya lebih memilih untuk bekerja pada malam hari dan lebih sulit untuk cepat tidur. Pada saat yang tepat, pengetahuan dan keterampilan mereka sering menjadi kejutan bagi banyak orang.

9. Tidak Mengikuti Kebanyakan Orang
Hanya karena semua orang melakukan sesuatu bukan berarti kamu juga harus melakukan hal tersebut. Kita mungkin pernah mengikuti kebanyakan orang karena adanya suatu tren (batu akik, misalnya) secara sadar maupun tidak sadar. Hal ini adalah fenomena seseorang yang bertindak membabi buta dalam mengikuti kebanyakan orang. Jika kita melihat dari sudut agama, dijelaskan dalam QS:al An’aam:116 yang artinya ; "Janganlah kamu mengikuti kebanyakan orang di muka bumi, niscaya mereka akan menyesatkanmu dari jalan Allah".
Untuk itu jika kamu ingin berfikir seperti orang bijak, sebaiknya mundurlah dari kerumunan dan amatilah apa yang sedang mereka lakukan. Tanyalah kepada salah satu dari mereka, mengapa melakukan hal itu, kemudian tanyalah kepada diri sendiri, apakah kamu benar-benar ingin melakukannya dan apakah hal tersebut cukup bermanfaat untuk kehidupanmu.

10. Tidak Terpengaruh Dengan Perilaku Negatif Orang Lain
Setiap orang bijak selalu menyadari bahwa mereka selalu mengendalikan pikiran, perasaan dan tindakannya. Berbeda dengan orang lain yang selalu membiarkan perilaku orang lain mempengaruhi dirinya untuk berbuat sesuatu yang negatif. Yang terjadi, mereka membiarkan hal negatif tersebut (sudah terbiasa) mempengaruhi kehidupannya dan pada akhirnya mereka mengalami penderitaan.
Sebaiknya, biarkan perilaku negatif mereka hanya melewati pikiranmu tanpa mempengaruhimu. Jika kamu berbuat sesuatu yang negatif, maka mereka adalah pemenangnya. Milikilah kebijakanmu dan selalu menjaga kebahagiaanmu dengan tidak membiarkan mereka mengubah kehidupanmu menjadi lebih buruk.

11. Menerima Orang Lain Apa Adanya
Mari kita hadapi ini, kebanyakan orang akan mencoba untuk mengubah kepribadian orang lain. Mengapa kita melakukan itu? Ini benar-benar sia-sia. Jika kamu tidak menyukai mereka, maka kamu memiliki pilihan untuk meninggalkannya, menghabiskan lebih sedikit waktu dengan mereka, atau mengubah sikapmu. Terima mereka apa adanya. Kamu juga ingin diterima apa adanya bukan? Nah, kemudian hiduplah dengan memberi orang lain rasa hormat yang sama.

10. Selalu Mencoba Untuk Memahami Orang Lain
Orang yang benar-benar bijaksana tidak menghakimi, mereka berlatih empati dan menempatkan diri untuk mencoba melihat situasi dari sudut pandang mereka. Itu tidak berarti kamu harus setuju dengan mereka. Tapi itu juga tidak berarti bahwa kamu harus mengakui kenyataan bahwa "persepsi adalah realitas."

Berpikir seperti orang yang bijaksana mungkin akan terasa sulit. Namun, semua yang perlu dilakukan adalah melatih pikiran-mu dan mengontrol emosi-mu. Mudah diucapkan daripada dilakukan bagi banyak orang, namun ada kemungkinan untuk berpikir bijak dengan mempraktekkannya. Semakin kita bijak, tentunya kita bisa semakin bahagia di dunia ini.
Banyak cara untuk melihat tanda-tanda orang cerdas, kecerdasan seseorang memang tidak bisa benar-benar disembunyikan dan puncak kecerdasan seseorang juga tidak bisa kita lihat jika kita tidak mempelajarinya. Orang yang cerdas selalu memakai kecerdasan untuk membuat mereka bangga dengan tidak memamerkannya. Dan tanda- tanda di atas bukanlan suatu yang mutlak, apakah kamu salah satu dari orang yang sangat cerdas?


3 comments for "Tanda-Tanda Orang Mempunyai Sifat Bijak BerOtak Cerdas"

  1. Saya akan merubah sifat saya menjadi lebih baik lagi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin Saya pun begitu
      18March2020

      Delete
  2. Selalu berusahA menjadi yg terbaik untuk menjadi orang yg bijaksana

    ReplyDelete

Ayo tinggalkan Pesan anda